PAC Fatayat NU dan Lazisnu Prambon Kompak Santuni Anak Yatim

banner 970x250

PRAMBON – Di momentum bulan Muharam 1444 H kali ini, Pimpinan Anak Cabang (PAC) Fatayat NU bersama NU Care-Lembaga Zakat, Infaq, dan Shodaqoh Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Prambon, menggelar santunan untuk 56 anak yatim di Balai Desa Simpang, Kecamatan Prambon, Ahad (21/08/2022).

Tampak hadir pengurus Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Prambon yang turut mensukseskan kegiatan tersebut.

Ketua PAC Fatayat NU Prambon, Nafis mengatakan, kegiatan santunan ini dibingkai dalam rutinan Diba’ Kubro. Ia dan pengurus juga merasa bahagia karena berkesempatan untuk berbagi bersama anak-anak yatim.

“Semoga anak-anak kita ini diberi kecerdasan dan menjadi anak-anak yang sholeh-sholihah, berguna bagi bangsa dan negara,“ harap Nafis.

Nafis menyampaikan, PAC Fatayat NU Prambon juga akan mengadakan lomba rebana pada hari Ahad tanggal 02 September 2022 nanti. Oleh karena itu ia juga mengajak tim rebana terbaiknya tampil mensukseskan kegiatan tersebut.

Ketua NU Care Lazisnu Prambon, H Suparman menuturkan, santunan anak yatim kali ini ditujukan pada Panti Asuhan Yatim Piatu dan Dhuafa Darul Yatama, Desa Simpang, Prambon Sidoarjo.

“Alhamdulillah Lazisnu Kecamatan Prambon kali ini dapat membantu anak yatim dan duafa dengan menyalurkan perlengkapan sekolah dan pelunasan administrasi sekolah senilai Rp 6.500.000,” kata H Suparman.

Sementara itu, PAC Fatayat NU Prambon juga mengadakan kegiatan santunan di tempat yang sama. Adapun santunannya mengambil 3 anak yatim dari masing-masing ranting/desa di Kecamatan Prambon, sehingga total semua anak yatim 56 anak.

“Santunan anak yatim yang digagas oleh Lazis NU ini adalah kegiatan yang sangat baik dan bermanfaat. Semoga melalui kegiatan yang positif ini, setiap pengurus ranting NU se-Kecamatan Prambon dapat menjadikan Lazisnu sebagai lembaga NU yang selalu memberikan manfaat yang serupa,” tandasnya.

Baca Juga  PRNU Ini Berikan Kado Spesial Untuk 48 Santri Tambakrejo

Ketua Lazisnu Ranting NU Simpang, M Khajat menambahkan, santunan ini salah satu dari hasil Koin (Kaleng Infaq) Lazisnu yang diambil dari warga setiap akhir bulan.

“Pentasarufan Koin Lazisnu dirupakan air mineral untuk warga yang terkena musibah, semisal ada keluarga yang meninggal dunia, juga untuk membantu/menyantuni anak yatim,” pungkasnya.

 

Pewarta: Noven Lukito

Editor: Emzed Ef

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *